carawahyudi.blogspot.com

 

Memancing, sekali lagi, jelas butuh keahlian. Ada teknik tertentu yang perlu dikuasai. Mulai teknik melontar umpan sampai teknik dasar lainnya. Agar Anda tak sebatas menjalani hobi, tapi juga dapat melaksakan kegiatan memancing dengan baik dan benar, berikut teknik dasar yang wajib Anda pahami dan kuasai:

Isyarat kenur
(free lining) lainnya, getar gerakan umpan yang dimakan ikan langsung disalurkan ke kenur. Setelah umpan dilontarkan, gulung kenur sedikit, taruhlah joran pada cagak joran (rod rest) atur kenur agar menegang. Tapi, jangan terlalu kencang. Sebaiknya agak kendur. Perhatikan kenur yang memasuki air karena di sini getarannya dapat terlihat jelas.
Pada rangkaian glosor atau kenur bebas
Ada dua kondisi di mana Anda harus segera menggentak joran:

Tanpa isyarat awal, tiba-tiba saja kenur terangkat dan bergerak menjauh. Kenur yang tegang tadi tiba-tiba jadi kendur. Keadaan lain yang dapat dideteksi adalah kenur yang bergerak-gerak mengencang.
Gerakan yang amat halus dapat Anda rasakan dengan memposisikan jari telunjuk pada kenur. Pada keadaan yang ekstrem, joran dapat turut tercebur ke air. Karena itu, disarankan mengikatkan tali pengaman pada joran bila memancing menggunakan rangkaian ini di danau atau perairan yang dalam lainnya.

Menggentak joran
Agar ikan dapat terkait saat umpan termakan, setelah ada deteksi gigitan yang diurai di atas tadi, Anda perlu menggentak joran (strike) terutama bila rangkaian yang digunakan berpelampung. Gerak menggentak joran dapat digolongkan sebagai gerakan refleks. Untuk itu, latihlah gerak refleks Anda sehingga tangan terlatih meraih joran.
Raih joran dengan memegangnya pada pangkal joran tepat pada dudukan rel penggulung, posisi jari telunjuk ada di depan gagang penggulung dan jari lain berada di belakangnya. Gerakkan joran jauh ke arah belakang kepala secara cepat, usahakan jangan mengendurkan kenur dan baca gerak ikan dan mulailah strike. Gerak menggentak yang benar adalah melawan arah kenur.
Pada lokasi alam, lontaran dapat saja jauh di arah kanan atau kiri dari posisi Anda. Bila lontaran arah ke kiri, gentakan ke belakang kanan. Bila lontaran arah ke kanan, gentakannya ke belakang kiri.
(sportiplus)

Post a Comment

 
Top